528. Implementasi Program Remedial Teaching Dalam Mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)
ABSTRAK Remedial teaching adalah pengajaran perbaikan. Remedial teaching dalam penerapannya adalah bertujuan untuk memberikan bantuan pada siswa yang ketinggalan belajar, siswa yang lamban, dan sukar menerima pelajaran, dengan kata lain adalah siswa yang berkesulitan belajar, dan membantu siswa dalam mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah nilai minimum yang harus dicapai oleh seorang siswa agar dapat dinyatakan tuntas dari mata pelajaran tertentu. sebagaimana kita ketahui bahwa KKM ditentukan oleh sekolah masing-masing, dengan memperhatikan beberapa faktor seperti kompleksitas indikator (kesulitan dan kerumitan), daya dukung (sarana dan prasarana yang ada, kemampuan guru, lingkungan, dan juga masalah biaya), intake peserta didik (tingkat kemampuan rata-rata) awal siswa. Madrasah Ibtidaiyah Jenderal Sudirman yang merupakan salah satu Madrasah favorit di kota Malang tidak menutup kemungkinan bahwa semua peserta didiknya dapat mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) pelaksanaan program Remedial Teaching di Madrasah Ibtidaiyah Jenderal Sudirman dalam mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) peserta didik, 2) faktor-faktor yang mendukung dan menghambat, 3) hasil dari implementasi program Remedial Teaching di Madrasah Ibtidaiyah Jenderal Sudirman dalam mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) peserta didik. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif, dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yaitu, metode observasi, interview, dan dokumentasi. Sedangkan alat analisisnya menggunakan analisis deskriptif kualitatif, yaitu berupa data-data yang tertulis atau lisan, dan perilaku dari orang yang diamati (responden), yaitu; peserta didik yang mengikuti program remedi (lihat tabel 4), waka kurikulum, guru, dan kepala madrasah, Sehingga dalam hal ini penulis berupaya mengadakan penelitian yang bersifat menggambarkan secara menyeluruh tentang keadaan yang sebenarnya ada di lapangan, juga berdasarkan data yang peneliti dapatkan. Penulis juga menyertakan tabel-tabel serta foto-foto hasil penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwasanya implementasi (pelaksanaan) program Remedial Teaching di Madrasah Ibtidaiyah Jenderal Sudirman dilakukan dalam bentuk pembinaan secara khusus dan bersifat personal (privat), metodenya disesuaikan dengan kebutuhan siswa atau dilihat dari jenis kesulitan siswa. Pembinaan untuk siswa yang mengalami kesulitan belajar dilakukan dalam waktu satu bulan, dengan satu kali tatap muka dalam tiap minggunya, atau minimal tiga kali tatap muka dalam satu bulan. Jika pembinaan pertama gagal, dilakukan lagi pembinaan dengan treatmen yang sama tapi dengan metode yang berbeda sampai peserta didik dapat mencapai target tujuan yaitu untuk memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) mata pelajaran. Setiap selesai tatap muka dan pada akhir bulan dilukakan evaluasi, untuk mengetahui dapat meningkatkan prestasi belajar mereka atau tidak. Adapun faktor penghambat pelaksanaan program Remedial Teaching ini adalah; keterlambatan proses pendataan, kendala waktu pelaksanaan remedi karena bertabrakan dengan jadwal les atau kursus peserta didik, orang tua yang terlalu memasrahkan pendidikan anaknya hanya di sekolah. Faktor pendukung pelaksanaan program Remedial Teaching adalah; dukungan penuh dari sekolah, potensi peserta didik, potensi guru, dan fasilita sarana dan prasarana yang mendukung. Dari hasil penelitian yang penulis dapatkan bahwasanya program Remedial Teaching di Madrasah Ibtidaiyah jenderal Sudirman dapat membantu peserta didik dalam mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM).
Tag Favorit :
528. Implementasi Program Remedial Teaching Dalam Mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah yang barusan kamu baca.
PESAN SEKARANG Kumpulan Contoh Skripsi/Tesis bisa Request Sesuai Topik Judul yang di Butuhkan Caranya silahkan chat WA,
+GRATIS BANTUAN TEKNIS KONSULTASI DAN BIMBINGAN GARANSI LOLOS CEK PLAGIASI
,
Belum ada Komentar untuk "528. Implementasi Program Remedial Teaching Dalam Mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)"
Posting Komentar